Baca juga: Kado untuk HUT Indonesia! Simpang Susun Semanggi Diresmikan pada 17 Agustus
"Saat kami memulai pekerjaan ini, belum ada di Indonesia, saat itu sempat juga melakukan studi ke Hong Kong dan ternyata di sana lengkungannya tidak seekstrem kita dan mereka adanya di atas laut jadi kalau roboh maka jatuhnya ke laut sedangkan kita di tengah lalu lintas. Intinya jika dibandingkan proyek proyek sejenis di Jakarta secara prestisi jauh lebih baik di atas semuanya," jelasnya.
Lalu keunikan ketiga adalah Simpang Susun Semanggi akan dijadikan Ikon baru Jakarta setelah Monumen Nasional (Monas). Hal itu tidak terlepas dari keindahan dari lengkungan Simpang Susun Semanggi itu sendiri khususnya pada malam hari.
"Yang berbeda juga kita pasang lampu-lampu yang cantik untuk mempertegas. Lampu-lampu LED ini dibuat seperti ini karena Semanggi itu tanaman yang mengapung di atas air. Jadi jembatan ini seolah oleh mengapung di atas air," kata Dani
Baca juga: Mantap! Resmi Beroperasi, Menteri PUPR Serahkan SLF Simpang Susun Semanggi