JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia Persero Tbk (BBRI) mengakuisisi 35% saham anak usaha PT Bahana Pembangunan Usaha Indonesia Persero yakni PT Bahana Artha Ventura (BAV) dengan nilai akuisisi Rp71,21 miliar.
Dengan aksi korporasi tersebut, kepemilikan saham BRI mengubah kepeemilikan PT Bahana Pembangunan Usaha Indonesia Persero (BPUI) di Bahana Artha Ventura dari 99,45% menjadi 64,65% dan saham Koperasi Karyawan BPUI dari 0,55% menjadi 0,35%, berdasarkan pernyataan resmi BRI kepada Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dikutip di Jakarta, Senin (27/11/2017).
BRI menyatakan, perseroan memang membidik pertumbuhan bisnis nonorganik dengan mengakuisisi lembaga keuangan non-bank, seperti BAV yang merupakan perusahaan modal ventura.
Dengan penyertaan saham terhadap modal ventura, BRI berharap dapat meningkatkan peran perseoran dalam pengembangan pelaku usaha di sehmen Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Perseroan juga ingin meningkatkan kerja sama dengan perusahaan teknologi finansial (financial technology/fintech).
"Pemilihan BAV karena kesamaan fokus bisnis, yakni UMKM, yang akan mempermudah sinergi ke depan. Selain itu, struktur BAV dan anak perusahaan BAV yang tersebar di daerah sangat tepat untuk mendukung peran dalam penyertaan di perusahaan non keuangan dan program-program pemerintah lainnya," tulis BRI dalam pernyataan resminya.
Direktur Utama BRI Suprajarto sebelumnya menjelaskan, selain merampungkan akuisisi Bahana Artha ventura, pihaknya juga menargetkan untuk segera merampungkan akuisisi Bahana Sekuritas.
Direktur Keuangan BRI Haru Koesmahargyo sebelumnya mengatakan sudah menyiapkan dana sekitar Rp500 miliar-Rp700 miliar untuk akusisi dua anak usaha Bahana.Total pada tahun ini, BRI menganggarkan sekitar Rp4 triliun guna memperluas bisnis anak usaha, termasuk menambah anak usaha.
(Martin Bagya Kertiyasa)