JAKARTA - Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Nippon Indosari Corpindo Tbk (ROTI) menyetujui pengunduran diri komisaris dan direksinya. Pengunduran diri ini, telah diajukan pada 15 Desember 2017 silam.
Melansir keterbukaan informasi yang diterbitkan perseroan di situs Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (19/2/2018), perseroan menerima dan menyetujui pengunduran diri Tan Hang Huat selaku komisaris dan Ryoji Ippuri selaku direktur.
Perseroan pun mengangkat Jaka Prasetya menjadi komisaris menggantikan Tan Hang Huat. Smeentara untuk jabatan direktur, perseroan menunjuk Arliana Sofia menggantikan Ryoji Ippuri.
Dengan demikian, maka susunan komisaris perseroan menjadi:
Presiden Komisaris: Benny Setiawan Santoso