Untuk dapat operasional penuh Pelabuhan Kuala Tanjung ini, Bambang mengatakan akan dilakukan beberapa tahapan. “Setelah penyandaran kapal hari ini, kita akan melakukan uji coba penyandaran tiga kapal. Setelah uji coba tidak ada persoalan teknis penyandaran dan teknis dermaga. Selanjutnya kita akan melakukan soft opening yang akan berjalan akhir Juli sampai dengan pertengahan Agustus 2018," katanya.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provsu Dr Hidayati mengatakan, bersandarnya Kapal Pesiar Cruise Superstar Libra merupakan salah satu strategi untuk mencapai target 1 juta wisatawan ke Sumut. Dalam tahun ini, direncanakan akan ada 4 kali kapal pesiar akan bersandar di Pelabuhan Kuala Tanjung hingga bulan Oktober tahun 2018.
"Cruise Superstar Libra ini paket perjalanannya banyak, bukan hanya ke Sumut. Nantinya wisman yang sudah pernah ke sini dapat menceritakan kepada yang lain, agar tetap singgah ke Sumut," katanya sembari mengajak pemerintah Kabupaten Batubara untuk dapat bekerja sama dalam mengemas potensi wisata di daerahnya. (Lia Anggia Nasution)
(Dani Jumadil Akhir)