JAKARTA - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK), menceritakan tentang kemampuan industri PT Pindad (Persero) yang bisa menciptakan kendaraan tempur yakni Panser sebanyak 20 selama satu bulan. Di mana sebelumnya, hanya bisa membuat dua panser setiap bulan.
"Pada beberapa tahun yang lalu saya memerintahkan kepada industri strategis negara untuk meningkatkan produksi Panser. Dan saya mengkoordinir dan datang ke Pindad, dia hanya sanggup membuat dua panser sebulan, sedangkan saya butuh 20 sebulan," ujarnya di Hotel Ritz Carlton Jakarta, Senin (10/12/2018).
Baca Juga:: BUMN Persenjataan RI Buka Lowongan Kerja, Buruan Daftar
Dia menjelaskan, kenapa hanya dua per bulan. Sebab mereka hanya seperti bengkel dengan dipasang satu per satu. Maka itu, pihaknya kemudian menghubungi beberapa perusahaan industri seperti Toyota, Astra dan perusahaan lainnya untuk meminta mereka membantu agar ini menjadi industri dan bukan hanya bengkel. Padahal ini indusri strategis negara.
"Setelah diubah sistemnya, hanya mengubah sistem langsung bisa memproduksi 20 unit per bulan dan itu kita capai hanya dalam waktu singkat," tuturnya.