Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Laba Bersih Timah Naik 6% Jadi Rp531,35 Miliar

Laba Bersih Timah Naik 6% Jadi Rp531,35 Miliar
Indeks Harga Saham Gabungan (Ilustrasi: Shutterstock)
A
A
A

JAKARTA - PT Timah Tbk membukukan laba bersih pada 2018 sebesar Rp531,35 miliar atau naik 6% dibandingkan laba bersih tahun sebelumnya.

"PT Timah berhasil meningkatkan kinerja yang ditandai dengan peningkatan laba bersih sebesar 6% dari 2017," kata Direktur PT Timah Tbk Mochtar Riza Pahlevi dilansir dari Antaranews, Selasa (23/4/2019).

Baca Juga: Indonesia Ditargetkan Jadi Eksportir Timah Nomor 1 Dunia

Ia mengatakan RUPS Tahunan tahun buku 2018 menetapkan untuk membagikan dividen sebesar 35% dari laba yaitu Rp115,97 miliar kepada pemegang saham dan Rp345,38 miliar untuk cadangan yang belum ditentukan penggunaannya. Dividen per lembar saham sebesar Rp24, 97.

"Strategi peningkatan kinerja telah dilaksanakan secara konsisten. Hal ini dapat dilihat dari peningkatan kinerja keuangan maupun kinerja operasional," ujarnya.

Menurut dia, pada 2018 perseroan mengeluarkan belanja modal sebesar Rp1.185 miliar yang dialokasikan untuk peningkatan kapasitas pada mesin dan instalasi, sarana pendukung produksi, rekondisi dan replacement serta untuk pembangunan teknologi fuming.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement