luas tanah x harga pasaran + luas bangunan x harga pasaran + harga strategis
Jika Anda masih ragu dengan kemampuan dalam mencicil rumah, hitung simulasinya lewat Kalkulator Keterjangkauan Rumah.com.
Jadi, Anda dapat menghitung sendiri nominal kisaran harga rumah yang akan Anda beli. Anda beruntung jika rumah yang akan dibeli berada di pusat kota atau keramaian, karena bisa dipastikan nilai strategis inilah yang dapat mendongkrak nilai jual rumah dan tanah Anda kelak.
Sebaliknya, bagi Anda yang memiliki rumah di lokasi yang tidak begitu padat dan cenderung di area suburban atau luar kota, maka Anda bisa memiliki keunggulan dari nilai luas tanah dan luas bangunan.
Jika perhitungan ini dinilai masih kurang, silakan melakukan perbandingan dengan berbagai bank terdekat untuk mendapatkan nilai yang sepadan. Lakukan bargaining (tawar menawar) dengan secermat dan sebaik mungkin.