Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sistem Bank Mandiri Eror, Begini Reaksi BI

   Sistem Bank Mandiri Eror, Begini Reaksi BI
Foto: Okezone
A
A
A

JAKARTA - Bank Indonesia (BI) mengharapkan gangguan sistem pembayaran yang menimpa PT Bank Mandiri (Persero) Tbk segera diatasi dan perseroan perlu memberikan informasi secepat mungkin kepada nasabah mengenai langkah penyelesaian yang telah dilakukan.

"Segera memberitahukan atau berkomunikasi kepada nasabah untuk memberikan perlindungan nasabah dan kepastian layanannya terjaga dan terkendali," kata Direktur Eksekutif Kepala Departemen Komunikasi BI Onny Widjanarko seperti dikutip Antaranews, Jakarta, Sabtu (20/7/2019).

 Baca Juga: YLKI Minta Bank Mandiri Perbaiki Sistem IT agar Trust Tak Turun

Onny mengatakan saat ini Bank Mandiri sudah memberikan informasi resmi ke masyarakat mengenai gangguan sistem pembayaran itu.

"Itu perlu agar nasabah mendapatkan kepastian dan ketenangan serta keamanan asetnya," ujar dia.

 Baca Juga: Ini Penyebab Saldo Nasabah Bank Mandiri Mendadak Jadi Rp0

Menurut Onny, bisnis sistem pembayaran yang melibatkan banyak nasabah harus memiliki ketahanan sistem operasinya dan terus memperkuat rencana cadangan untuk mendukung bisnis. Dengan begitu perbankan dapat sigap dan cepat untuk menjaga kualitas dan kontinuitas operasinya dalam situasi dan kondisi apapun.

"Hemat saya, masalah itu segera teratasi. Mengingat bank telah melakukan komunikasi kepada masyarakat," ujar dia.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement