Adapun saham-saham yang bergerak dalam jajaran top gainers, antara lain, saham Steadfast Marine Tbk (KPAL) naik Rp35 atau 6,2% ke Rp595, saham Tridomain Perfomance Materials Tbk (TDPM) naik Rp14 atau 4,4% ke Rp328 dan saham Transcoal Pacific Tbk (TCPI) naik Rp350 atau 4,2% ke Rp8.550.
Baca Juga: IHSG Sesi I Merosot ke Level 6.251
Sementara itu, saham-saham yang bergerak dalam jajaran top losers, yaitu Hotel Mandarine Regency Tbk (HOME) turun Rp27 atau 23,8% ke Rp86, saham Yelooo Integra Datanet Tbk (YELO) turun Rp15 atau 8,5% ke Rp161 dan saham Gunung Raja Paksi Tbk (GGRP) turun Rp75 atau 7,9% ke Rp870.

(Dani Jumadil Akhir)