Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ekonomi Berat, Bank Mandiri Pangkas Target Pertumbuhan Kredit Jadi 10% di 2020

Yohana Artha Uly , Jurnalis-Senin, 09 Desember 2019 |18:49 WIB
Ekonomi Berat, Bank Mandiri Pangkas Target Pertumbuhan Kredit Jadi 10% di 2020
RUPS Bank Mandiri. (Foto: Okezone.com)
A
A
A

Hingga akhir September 2019 kredit segmen korporasi mencapai Rp327,7 triliun atau tumbuh 7,6% dari periode sama tahun lalu sebesar Rp305,2 triliun. Untuk segmen konsumer, tercatat mencapai Rp88,5 triliun hingga akhir September 2019 atau tumbuh 4,1% secara tahunan dari Rp85 triliun. Lalu kredit mikro mencapai Rp116,4 triliun atau tumbuh 19,4% secara tahunan dari Rp97,5 triliun.

Kemudian penyaluran ke kredit SME (Small Medium Enterprise) tercatat sebesar Rp57,5 triliun atau tumbuh 4,5% dari periode yang sama tahun lalu sebesar Rp55 triliun. Sedangkan pertumbuhan kredit komersial tercatat mengalami kontraksi yakni -2,7% menjadi Rp138 triliun dari September 2018 yang sebesar Rp141,9 triliun.

Adapun penyaluran kredit ke sektor infrastruktur tercatat mencapai Rp198,5 triliun atau 16,9% secara tahunan. Sedangkan untuk program Kredit Usaha Rakyat (KUR), sepanjang Januari-September 2019 sudah disalurkan Rp17,45 triliun atau tumbuh 29,7% secara tahunan.

(Feby Novalius)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement