Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Saham Sitara Propertindo Kembali Diperdagangkan, Harganya Turun

Vania Halim , Jurnalis-Rabu, 08 Januari 2020 |12:24 WIB
Saham Sitara Propertindo Kembali Diperdagangkan, Harganya Turun
Ilustrasi Pergerakan Saham. (Foto: Okezone.com/Shutterstock)
A
A
A

JAKARTA – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) membuka kembali perdagangan saham PT Sitara Propertindo Tbk (TARA). Sebelumnya saham TARA dihentikan sementara (suspensi) pada Senin 6 Januari 2020.

"Maka dengan ini diumumkan bahwa suspensi atas perdagangan saham PT Sitara Propertindo Tbk (TARA),” demikian dikutip dari keterbukaan informasi BEI, Jakarta, Rabu, (8/1/2020).

Baca Juga: Saham KPAL Naik 10% Usai Suspensi Dicabut

Dengan pencabutan tersebut, saham TARA dapat diperdagangkan di Pasar Reguler dan Pasar Tunai terhitung sejak sesi I perdagangan efek mulai tanggal 8 Januari 2020.

Saham

Pada perdagangan pukul 11.50 Waktu Jats, saham TARA turun Rp4 atau 1,4% menjadi Rp278. Saham ini dibuka digarga Rp288 per saham.

Baca Juga: Naik Tajam, Saham Singaraja Putra Disuspensi

Sitara Propertindo merupakan perusahaan yang bergerak dalam sektor properti, real estat dan konstruksi. Perusahaan ini telah mencatatkan saham di BEI sejak 11 Juli 2014.

(Feby Novalius)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement