Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Menteri Basuki: Hongaria Tawarkan Kerjasama di Bidang Air Minum

Giri Hartomo , Jurnalis-Jum'at, 24 Januari 2020 |14:07 WIB
Menteri Basuki: Hongaria Tawarkan Kerjasama di Bidang Air Minum
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono. (Foto: Kementerian PUPR)
A
A
A

JAKARTA — Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono bersama Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa menerima kunjungan Menteri Luar Negeri dan Perdagangan Hongaria Peter Szijjarto.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, pertemuan tersebut untuk membahas langkah-langkah lanjutan kerja sama di bidang investasi pada beberapa pembangunan infrastruktur di Indonesia. Materi yang didiskusikan yakni rencana kelanjutan kerja sama pembangunan Sistem Penyediaan Air Minum Ibukota Kecamatan (SPAM-IKK) dan dukungan Hongaria dalam Teknologi Nirsentuh/Multi Lane Free Flow (MLFF) pada Gerbang Tol.

Baca Juga: Ikut Proyek Bayar Tol Tanpa Henti, Berapa Investasi yang Digelontorkan Hongaria?

“Untuk kerja sama pembangunan SPAM-IKK tahap pertama sudah selesai, sudah 100% pembangunannya di 36 Ibu Kota Kecamatan. Dengan keberhasilan tersebut Pemerintah Hongaria kembali menawarkan kelanjutan kerja sama di bidang Air Minum dan akan dihitung kebutuhannya bersama dengan Bappenas karena air bersih menjadi salah satu prioritas kerja lima tahun ke depan,” kata Menteri Basuki dilansir dari laman Kementerian PUPR, Jumat (24/1/2020).

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement