Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Gandeng Bank Mantap, BKN Luncurkan Aplikasi Fintech Untuk ASN

Wilda Fajriah , Jurnalis-Rabu, 29 Januari 2020 |13:52 WIB
Gandeng Bank Mantap, BKN Luncurkan Aplikasi <i>Fintech</i> Untuk ASN
Penyerahan volunteer penerima kredit oleh Direktur Bisnis Bank Mandiri Taspen, Nurkholis Wahyudi (Foto: Wilda Fajriah)
A
A
A

JAKARTA - Menindaklanjuti arahan presiden Joko Widodo (Jokowi) mengenai strategi nasional keuangan Inklusif, Badan Kepegawaian Negara (BKN) bekerjasama dengan PT Bank Mandiri Taspen dan PT Fidac Inovasi Teknologi meluncurkan aplikasi Dumi (Duit Mikro). Peluncuran aplikasi ini diresmikan di aula kantor pusat BKN, Rabu (29/1/2020).

Direktur Utama PT Bank Mandiri Taspen, Josephus K. Triprakoso mengatakan, sebagai bank yang memiliki visi fokus kepada ASN (Aparatur Sipil Negara), PT Bank Mandiri Taspen ingin membantu para ASN untuk meminjamkan modal secara produktif dan semi produktif.

"Para ASN ketika membutuhkan pembiayaan mendadak seperti membayar SPP anak, pajak kendaraan bermotor, renovasi rumah, bencana alam dan lain-lain dapat mengambil KTA Payroll menggunakan aplikasi Dumi," papar Josephus.

Josephus berharap, dengan diadakannya layanan ini dapat mempermudah calon debitur untuk mengajukan pinjaman tanpa harus datang ke kantor cabang, sehingga para calon debitur tidak perlu mengeluarkan biaya dan menghabiskan waktu untuk berkunjung ke kantor cabang.

Kepala BKN Bima Haria Wibisana mengatakan, dengan hadirnya aplikasi Dumi, ASN (Aparatur Sipil Negara) akan memiliki altefnatif sumber pendanaan bagi pemenuhan kebutuhan ekonomi pegawai.

1

"Dumi diharapkan dapat berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan ASN. Bahkan ke depannya kami berharap agar bisa bersinergi dengan fintech (Financial Technology) yang lainnya," papar Bima.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement