JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir meminta setiap BUMN untuk menyiapkan strategi dalam menyikapi the new normal di tengah pandemi virus corona. Hal ini penting untuk meningkatkan rasa optimisme terhadap kondisi saat ini.
Erick pun menugasi setiap Direktur Utama di masing-masing BUMN menyusun protokol penanganan Covid-19. Namun dirinya minta penanganan tersebut tidak sebatas pada aspek manusianya saja.
Baca Juga: Erick Thohir Minta Seluruh Dirut BUMN Bentuk Task Force Penanganan Covid-19
"Tidak terbatas pada aspek manusia (human capital & culture), cara kerja (process dan technology), serta pelanggan, pemasok, mitra, dan stakeholders lainnya (business continuity)," ujar Erick dalam Surat Edaran Nomor S-336/MBU/05/2020, Sabtu (16/5/2020).
Selain itu, Erick juga meminta setiap BUMN agar mengkampanyekan gerakan optimisme dalam menghadapi The