Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

7 Fakta Terbaru Menaker Ida Fauziyah Positif Covid-19

Fadel Prayoga , Jurnalis-Kamis, 03 Desember 2020 |19:36 WIB
7 Fakta Terbaru Menaker Ida Fauziyah Positif Covid-19
Menaker Ida Fauziyah. (Foto: Okezone.com)
A
A
A

JAKARTA - Kasus baru Covid-19 di Indonesia belum menunjukkan adanya tren penurunan. Penyebaran virus corona tak mengenal status dari seseorang. Pasalnya, dimulai dari kalangan biasa hingga pejabat publik pun harus mengidap penyakit tersebut.

Kini, terbaru salah satu anggota kabinet Pemerintahan Joko Widodo terkonfirmasi positif mengidap virus corona, yaitu Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah. Status Politikus PKB itu dibenarkan oleh pejabat humas di lingkungan Kementerian Ketenagakerjaan, hari ini.

Terkait hal itu Okezone sudah merangkum beberapa fakta menarik untuk diulas, Kamis (3/12/2020).

1. Menaker Ida Jalani Isolasi Mandiri

Kepala Biro Humas Kementerian Ketenagakerjaan Soes Hindharno membenarkan informasi Menaker positif Covid-19. Menurutnya, Menaker Ida saat ini sedang beristirahan dan isolasi mandiri.

"Hanya perlu istirahat dan menjalani isolasi mandiri saja," ujarnya kepada Okezone, Kamis (3/12/2020).

2. Kondisi Ida Dalam Baik-Baik saja

Meski terinfeksi virus corona, kondisi Menaker dipastikan dalam keadaan baik-baik saja.

"Kita sampaikan memang hasilnya positif, namun kondisi beliau baik-baik saja," kata soes.

3. Menteri Keempat Jokowi yang Terkonfirmasi Positif Covid-19

Terkonfirmasi Menaker Ida Positif Covid-19 menambah daftar jajaran pembantu presiden yang mengidap virus corona. Berdasarkan data yang dihimpun, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi tercatat sebagai menteri yang pertama kali positif Covid-19. Kedua, Menteri Agama Menteri Agama (Menag) Fachrul Razi.

Selanjutnya adalah Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo yang kini sudah mundur dari jabatannya akibat tersandung kasus korupsi terkait ekspor benur lobster.

4. Sempat Berpesan untuk Tak Lupa Cuci Tangan dan Minum Vitamin

Sebelum Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah dinyatakan positif Corona, dia sempat berpesan untuk menjaga diri dengan menerapkan protokoler kesehatan. Pesan itu diungkapkan dalam sebuah pertemuan yang dilakukan secara daring.

"Tetap menggunakan masker, cuci tangan dan minum vitamin ya," ujarnya dalam sebuah postingan di Instagram idafauziyahnu pada Selasa (24/11/2020), seperti dikutip Kamis (3/12/2020).

5. Dia Juga Mendoakan Seluruh Masyarakat Indonesia Tetap Sehat

Menaker Ida juga sempat berdoa agar semua diberi kesehatan. "Saya berharap, semoga kita tetap sehat, semua aktifitas dan ibadah berjalan dengan baik," ujarnya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement