JAKARTA – Rincian biaya hidup di Surabaya akan diulas dalam artikel ini. Surabaya menjadi salah satu kota dengan biaya hidup paling mahal di Indonesia.
Diketahui, besarnya biaya hidup di sebuah kota dipengaruhi oleh beberapa faktor. Umumnya, semakin ramai sebuah kota, harga kebutuhan di kota tersebut pun akan tinggi.
Surabaya merupakan kota metropolis yang telah menjadi pusat bisnis, industri, perdagangan, hingga pendidikan.
Lantas, berapa biaya hidup di Surabaya?
Dirangkum Okezone berikut rincian biaya hidup di Surabaya, Selasa (8/3/2022).
1. Tempat Tinggal
Untuk harga kos-kostan di Surabaya sekitar Rp500 ribu – Rp1 jutaan per bulan untuk putra atau Rp650 ribu – Rp1,5 jutaan per bulan untuk putri. Sementara, biaya sewa kontrakan rumah sekitar Rp3,5 juta – Rp12 jutaan per tahun.
2. Biaya Makan
Anda bisa mencari makanan dengan harga mulai Rp20 ribuan untuk satu porsi. Sementara jika ingin berhemat, ada penjual yang menjajakan makanan dengan harga mulai Rp15.000 per porsi.