JAKARTA — Pengguna KRL pada hari libur ke dua Lebaran mencapai 395.266 pengguna. Jumlah penumpang meningkat mulai pukul 09.00-14.00 WIB.
VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba mengatakan, pengguna KRL didominasi pengguna musiman yang bepergian bersama keluarga dan anak-anak untuk melakukan silaturahmi atau sekedar mengunjungi public area di sekitar stasiun.
Baca Juga:Â Hari Pertama Lebaran Pengguna KRL 273.400 Penumpang, Tujuan Paling Banyak ke Bogor
“KAI Commuter mencatat hingga pukul 18.00 WIB, KRL Jabodetabek pada hari libur ke dua lebaran ini mengangkut sebanyak 395.266 pengguna atau naik sebesar 44% dibandingkan pada waktu yang sama pada hari pertama libur Lebaran kemarin,” kata Anne Purba, Rabu (4/5/2022).
Sedangkan selama masa angkutan Lebaran tahun ini, volume KRL terbanyak yaitu sejumlah 650.029 pengguna pada Senin, (25/4) lalu. Jika dibandingkan angka tersebut, volume pengguna hari ini lebih rendah sebesar 39%.
Baca Juga:Â Hari Pertama Lebaran, Penumpang KRL Capai 273.400 Orang
“KAI Commuter juga mencatat hingga pukul 18.00 WIB pengguna KRL terbanyak naik di Stasiun Bogor yaitu sebanyak 34.849 pengguna, atau naik 91% dibandingkan pada waktu yang sama pada hari pertama libur lebaran kemarin yaitu sejumlah sebanyak 18.234 pengguna,” tambahnya.
Jika dibandingkan dengan pengguna terbanyak yang naik di Stasiun Bogor sebelumnya pada Senin, (25/4) lalu angka tersebut lebih tinggi 11% atau sebanyak 31.456 pengguna.
Baca Juga: 50 Tahun Berkarya, Indomie Konsisten Hidupkan Inspirasi Indomie untuk Negeri
Follow Berita Okezone di Google News