JAKARTA - PT Inti Bangun Sejahtera Tbk (IBST) segera membagikan dividen tahun buku 2021 sebesar Rp834,85 miliar atau 23,49% dari saldo laba yang belum ditentukan penggunaannya.
Sebagai informasi, perseroan memiliki saldo laba yang belum ditentukan penggunaannya sebesar Rp3,55 triliun.
Baca Juga: Inti Bangun Sejahtera Incar Pendapatan Rp900 Miliar Tahun Ini
"Dividen akan dibagikan kepada seluruh pemegang saham perseroan, dengan setiap pemilik satu saham akan memperoleh dividen Rp618," tulis manajemen IBST dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), Sabtu (29/7/2022).
Baca Juga: Jual 3.000 Menara, Inti Bangun Bayar Utang Rp1,5 Triliun
Manajemen menjelaskan bahwa, dividen akan dibagikan kepada para pemegang saham yang namanya terdaftar dalam daftar pemegang saham (DPS) perseroan padaa 8 Agustus 2022 pukul 16.00 WIB.