Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ada Lowongan Kerja untuk Bayi Nih, Gajinya Pakai Susu dan Popok!

Noviana Zahra Firdausi , Jurnalis-Senin, 05 September 2022 |12:09 WIB
Ada Lowongan Kerja untuk Bayi <i>Nih</i>, Gajinya Pakai Susu dan Popok!
Lowongan kerja untuk para bayi dibuka di Jepang. (Foto: Freepik)
A
A
A

JAKARTA – Ada lowongan kerja yang dibuka untuk para bayi di Jepang.

Dilansir dari Japan Today, Senin (5/9/2022) Sebuah panti jompo yang berada di Jepang Selatan mempekerjakan para bayi untuk menemani dan menghibur para lansia.

Bayi yang direkrut oleh fasilitas Kitakyushu tidak boleh sembarangan, yakni harus berusia di bawah empat tahun.

 BACA JUGA:Ditutup Besok! BUMN Bidang Konstruksi Buka Lowongan Kerja Baru, Ini Syaratnya!

Di samping itu, wali mereka juga harus menandatangani kontrak yang menetapkan bahwa bayi dan balita yang dipekerjakan harus datang bekerja ketika dibutuhkan.

Menurut kontraknya, mereka diizinkan untuk istirahat ketika merasa lapar, mengantuk, atau tergantung pada suasana hati.

Sejauh ini, diketahui lebih dari 30 bayi telah terdaftar.

Kepala Panti Jompo, Kimie Gondo mengatakan para bayi ditugaskan untuk mengangkat semangat lebih dari 100 lansia.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement