Share

Mengintip Kekayaan Bambang Rianto Tersangka Korupsi Direktur Waskita Karya

Khairunnisa, Okezone · Selasa 06 Desember 2022 17:53 WIB
https: img.okezone.com content 2022 12 06 320 2721807 mengintip-kekayaan-bambang-rianto-tersangka-korupsi-direktur-waskita-karya-fHFo3VpZdZ.jpeg Mengintip kekayaan Bambang Rianto (Foto: Shutterstock)

JAKARTA - Mengintip kekayaan Bambang Rianto tersangka korupsi direktur Waskita Karya. Bambang Rianto merupakan Komisaris Utama PT Waskita Beton precast Tbk, yang merupakan salah satu anak perusahaan pelat merah di bidang konstruksi, Waskita Karya.

Bambang Terjerat kasus dugaan korupsi penyimpangan fasilitas pembiayaan dari beberapa bank yang dilakukan oleh PT Waskita Karya (Persero) Tbk dan PT Waskita Beton Precast Tbk. Untuk menutupi perbuatannya Bambang secara melawan hukum menyetujui pencairan dana Supply Chain Financing (SCF) dengan dokumen pendukung palsu.

Dana itu diklaim Bambang untuk membayar hutang perusahaan terhadap vendor. Bambang disangkakan melanggar Pasal 2 ayat (1) dan Pasal 3 juncto Pasal 18 UU Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.

Lalu, Bagaimana harta kekayaan Direktur Operasi II PT Waskita Karya Bambang Rianto?

Melansir Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Senin (6/12/2022), Bambang melaporkan total harta kekayaan bersih sebesar Rp23 miliar pada 27 Februari 2022.

Follow Berita Okezone di Google News

Ada beberapa yang ia laporkan pada laporan harta untuk periode 2021. sumber harta kekayaan Bambang yaitu, tanah dan bangunan, alat transportasi, harta bergerak lain, surat berharga, kas dan setara kas, serta harta lainnya.

Bambang tercatat memiliki lima mobil dan enam motor senilai Rp2.025.500.000. dan sebanyak sembilan tanah maupun bangunan yang tersebar di Jabodetabek menjadi penyumbang terbesar dengan total Rp17.965.000.000.

Adapun harta bergerak lainnya, tersangka Kejagung ini melaporkan harta senilai Rp1.189.950.000. Dia juga memiliki surat berharga senilai Rp332.247.200, kas dan setara kas dengan total Rp1.461.934.910, serta harta lain berjumlah Rp1.222.619.033.

Dengan demikian, total kekayaan Bambang Rianto mencapai Rp24 miliar, tepatnya, Rp24.197.251.143. Namun, Bambang turut melaporkan utang senilai Rp991.797.589, sehingga total harta kekayaannya menjadi Rp23.205.453.554.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini