Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

PTPP Raup Kontrak Baru Rp2,4 Triliun di Awal 2023

Anggie Ariesta , Jurnalis-Kamis, 09 Maret 2023 |13:49 WIB
PTPP Raup Kontrak Baru Rp2,4 Triliun di Awal 2023
Ilustrasi saham. (Foto: Freepik)
A
A
A

JAKARTA - PT PP (Persero) Tbk (PTPP) melihat prospek sektor konstruksi cukup baik. Sehingga perolehan kontrak baru sampai Februari 2023 sebesar Rp2,4 triliun.

Dikutip dari IDX 1st Session Closing, Kamis (9/3/2023), Sekretaris Perusahaan PTPP Bakhtiyar Effendi memproyeksikan kinerja kontrak baru di tahun 2023 akan lebih baik dibandingkan tahun lalu.

 BACA JUGA:

Apalagi, terdapat sentimen proyek-proyek strategis nasional yang menjadi fokus Pemerintah.

 BACA JUGA:

Meski begitu, perseroan juga mewaspadai beberapa sentimen yang dapat menghambat perolehan kontrak baru.

 

Salah satunya adalah adanya tahun politik dalam rangka menyambut Pemilu.

Untuk itu perseroan berupaya dengan membidik proyek-proyek yang sesuai dengan bisnis intinya.

"Sampai dengan saat ini, nilai tender yang tengah diikuti oleh PTPP sekitar Rp6 triliun," pungkasnya.

(Zuhirna Wulan Dilla)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement