JAKARTA - Presiden Jokowi meresmikan Gedung Papua Youth Creative Hub (PYCH) yang dibangun di Jayapura. Pembangunan Gedung PYCH ini sebagai sarana dari pemerintah untuk memakmurkan masyarakat di Papua.
Gedung PYCH diharapkan dapat menjadi sebuah program untuk menjadi sarana pengembang segala potensi yang dimiliki anak - anak generasi muda di Bumi Cendrawasih.
Presiden menyatakan bahwa dirinya sangat kagum atas berbagai prestasi para pemuda Papua di PYCH.
"Saya sangat kaget bahwa semuanya ada di PYCH ini, mulai dari pembuatan handphone, laptop, podcast, studio musik, fotografi, dan juga memamerkan produk-produk yang ada di Tanah Papua dengan kemasan dan branding yang sangat bagus sekali. Kalau ini diteruskan, jangan-jangan anak muda di Provinsi lain ketinggalan dengan anak muda di Papua," tutur Presiden Jokowi, dikutip Rabu (22/3/2023).
Jokowi menambahkan bahwa pembangunan Indonesia sekarang bukan Jawasentris, tapi Indonesia Sentris dan Papua menjadi prioritas.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Jenderal Polisi (Purn) Budi Gunawan mengungkapkan, peresmian gedung tersebut merupakan bentuk komitmen Presiden membangun pusat talenta Papua sebagai motor penggerak ekonomi dan kesejahteraan Papua.