Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ini Sejarah Khong Guan yang Menjadi Kue Khas Lebaran

Rina Anggraeni , Jurnalis-Minggu, 23 April 2023 |10:23 WIB
Ini Sejarah Khong Guan yang Menjadi Kue Khas Lebaran
Ilustrasi (Foto: Istimewa)
A
A
A

JAKARTA- Sejarah Khong Guan yang menjadi kue khas Lebaran 2023 menarik untuk diulas. Pasalnya, memasuki bulan Ramadan khususnya menjelang hari raya pamor kue kering meningkat. Sebut saja castengel, nastar dan putri salju pasti sudah banyak terpampang di toko-toko.

Berbicara soal kue kering, kalian juga tentunya tak asing dengan biskuit Khong Guan terutama pada gambar kemasannya yang sangat iconic yaitu seorang ibu dan dua orang anak yang sedang menikmati kue kering di meja makan.

Sejarah Khong Guan yang menjadi kue khas Lebaran 2023 ini dikarenakan harganya cenderung cukup terjangkau sehingga segmen pasar yang dimiliki benar-benar luas.

Tidak heran jika banyak sekali rumah yang menjadikannya sajian wajib saat lebaran. Dengan harga yang terjangkau ini terdapat banyak sekali varian biskuit yang bisa disajikan, dan orang juga tak perlu repot mencari tempat sajinya.

Sebab kaleng yang berukuran besar menyediakan beberapa layer biskuit yang bisa dinikmati selama perayaan Lebaran. Selain itu, anak-anak hingga orang dewasa juga menyukai cita rasa biskuit kalengan ini.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement