Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

6 Fakta Harga Ayam Melambung Tinggi

Himayatul Azizah , Jurnalis-Sabtu, 08 Juli 2023 |18:07 WIB
6 Fakta Harga Ayam Melambung Tinggi
Harga Daging Ayam Tinggi. (Foto: Okezone.com)
A
A
A

JAKARTA - Harga ayam sekarang mencapai Rp55.000. Kondisi ini sudah terjadi dalam beberapa bulan terakhir.

Dinas Perdagangan daerah akan melakukan kontrol dan pemeriksaan langsung secara rutin terhadap kenaikan harga ayam potong.

Okezone pun merangkum fakta-fakta harga ayam yang melambung tinggi, Minggu (9/7/2023):

1. Harga Ayam Rp55.000 di Pasar

Di wilayah Kabupaten Tangerang, Banten, harga ayam potong menembus Rp55 ribu per kilogram (Kg).

"Sekarang harga ayam potong naik, harganya sampai Rp55 ribu/kg. Dari sebelumnya Rp45 ribu/kg," ucap salah satu penjual ayam potong Rizal, di Pasar Tradisional Gudang Tigaraksa, Tangerang.

2. Penyebab Harga Ayam Naik

Menurut pedagang ayam potong, kenaikan harga ayam potong tersebut disebabkan tingginya harga pakan ternak, sehingga sejumlah produsen pun menaikkan jual ke pedagang.

Selain itu, kenaikan harga ini juga dipicu banyaknya peternak yang memanen dini ayam broilernya, akibatnya ayam potong yang datang ke pasaran ukurannya kecil-kecil yang disebabkan oleh kenaikan harga pakan tersebut.

"Kalau penyebabnya itu karena sekarang harga pakan naik. Makanya para produsen menjual ke pedagang tinggi," tuturnya.

3. Harga Ayam Naik sudah Sejak dari Bulan Puasa

"Dari sebelum bulan puasa harga ayam potong di pasar sudah naik. Bahkan, sampai sekarang," katanya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement