Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Erick Thohir: Bali Berpeluang Tarik Wisata Kesehatan dan Olahraga

Kharisma Rizkika Rahmawati , Jurnalis-Minggu, 16 Juli 2023 |18:40 WIB
Erick Thohir: Bali Berpeluang Tarik Wisata Kesehatan dan Olahraga
Menteri BUMN Erick Thohir (Foto: Okezone)
A
A
A

Rencananya, lanjut dia, penutupan atap yang menandai tahapan menjelang rampung untuk pembangunan rumah sakit yang bekerja sama dengan salah satu fasilitas kesehatan asal Amerika Serikat itu dilakukan pada 31 Juli 2023.

“Akan beroperasi pada April tahun depan, hotel pada November (2023),” imbuhnya.

Fasilitas kesehatan di Bali itu diharapkan mengalihkan warga negara Indonesia yang selama ini berobat ke luar negeri diperkirakan mencapai sekitar dua juta orang per tahun dengan potensi pendapatan devisa mencapai hingga Rp165 triliun.

Sementara itu, pihak swasta juga membangun fasilitas tempat latihan sepak bola di kawasan Pantai Purnama, Kabupaten Gianyar, Bali, oleh klub sepak bola, Bali United.

Pemilik klub sepak bola itu Pieter Tanuri menjelaskan saat ini kawasan latihan seluas total sekitar 30 hektare itu memiliki pusat kebugaran, empat lapangan latihan dan akan dilengkapi empat lapangan lagi sehingga akhir tahun ini menjadi delapan lapangan latihan.

Rencananya juga dilengkapi hotel untuk menarik wisatawan domestik dan internasional. Namun, ia enggan menyebutkan anggaran pembangunan fasilitas olahraga itu.

(Taufik Fajar)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement