Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Aksi Pencurian BBM di Medan Sebabkan Pipa Pertamina Bocor dan Terbakar

Aris Kurniawan , Jurnalis-Sabtu, 28 Oktober 2023 |13:17 WIB
Aksi Pencurian BBM di Medan Sebabkan Pipa Pertamina Bocor dan Terbakar
foto: doc. Pertamina
A
A
A

"Semua upaya preventif harus dibarengi dengan kesadaran dan kerja sama warga, karena beberapa kali aksi illegal tapping ini dilakukan oleh oknum warga yang berada tidak jauh dari sekitaran lingkungan tersebut,” ujarnya.

Satria menyampaikan keprihatinan atas adanya dua korban luka bakar, pihaknya telah membuat laporan resmi kepada aparat penegak hukum atas aksi pencurian BBM di jalur pipa ini. “Jelas Pertamina dan warga sekitar dirugikan, untuk itu kami telah melaporkan insiden ini kepada aparat yang berwajib tepatnya kepada Polres Pelabuhan Belawan agar pelaku pencurian dapat segera ditangkap dan diproses sesuai hukum, yang berlaku,” ucapnya.

Vice President Corporate Communication PT Pertamina Fadjar Djoko Santoso menambahkan, Pertamina mengapresiasi dukungan dari Pemerintah Pusat dan daerah, aparat penegak hukum serta masyarakat atas dukungannya dalam menjaga aset Pertamina yang merupakan aset obyek vital nasional (obvitnas).

"Aset Pertamina penting bagi hajat hidup masyarakat umum, sehingga keamanannya menjadi salah satu fokus utama bersama," katanya.

(Aris Kurniawan)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement