JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini berpotensi menembus level resistance di 7.250. Sejumlah saham dapat menjadi pilihan perdagangan bagi investor.
Pada sesi sebelumnya IHSG berakhir menguat 0,39% di 7.237,51.
“Hari ini IHSG berpotensi melanjutkan penguatan. Level support IHSG di 7.200, dan level resistance di 7.250,” kata Head of Research Analyst BNI Sekuritas, Fanny Suherman dalam risetnya, Rabu (27/12/2023).
Berikut adalah deretan saham pilihan dari 2 perusahaan sekuritas
PT BNI Sekuritas
1. EXCL: Buy on Weakness
Area beli di Rp1.980, cutloss jika break di bawah Rp1.960. Jika tidak break, potensi naik dengan target jual di Rp2.030-Rp2.060 short term.
2. MDKA: Spec Buy
Area beli di Rp2.700, cutloss jika break di bawah Rp2.650. Jika tidak break, potensi naik dengan target jual di Rp2.780-Rp2.840 short term.
3. ARTO: Spec Buy
Area beli di Rp2.930, cutloss jika break di bawah Rp2.850. Jika tidak break, potensi naik dengan target jual di Rp3.080-Rp3.200 short term.
4. ANTM: Spec Buy
Area beli di Rp1.650, cutloss jika break di bawah Rp1.625. Jika tidak break, potensi naik dengan target jual di Rp1.670-Rp1.730 short term.
5. BMRI: Spec Buy
Area beli di Rp5.900, cutloss jika break di bawah Rp5.800. Jika tidak break, potensi naik dengan target jual di Rp6.050-Rp6.125 short term.
6. SIDO: Spec Buy
Area beli di Rp530, cutloss jika break di bawah Rp510. Jika tidak break di bawah Rp510, potensi naik dengan target jual di Rp550- Rp580 short term.
PT Ajaib Sekuritas
1. MEDC
Buy: Rp1.130
TP : Rp1.170
Stop loss: MEDC bullish continuation di atas MA (5,20). Indikator MACD bar histogram positif dan stochastic crossing. 2. ACES Buy: Rp720 TP: Rp745 Stop loss: Bullish reversal dalam jangka pendek di atas MA(5, 20). Indikator MACD bar histogram positif dan MACD line crossing bergerak naik. 3. MYOR Buy: Rp2.380 TP : Rp2.450 Stop loss: Sideways dalam jangka pendek di atas MA (5) membentuk pola bullish harami di area support. Indikator MACD bar histogram positif. (Kurniasih Miftakhul Jannah)