Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Cara Cerdas Habiskan Uang THR

Pika Piqhaniah , Jurnalis-Jum'at, 15 Maret 2024 |18:21 WIB
Cara Cerdas Habiskan Uang THR
Cara Habiskan Uang THR Lebaran 2024 (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Cara cerdas habiskan uang THR. Hari raya Idul Fitri menjadi momen paling ditunggu masyarakat, khususnya bagi para pekerja. Selain libur panjang, tunjangan hari raya (THR) menjadi salah satu tradisi yang biasa didapat karyawan di Indonesia.

Usai satu tahun bekerja atau disesuaikan dengan masa kerjanya, ini merupakan kewajiban setiap perusahaan memberikan THR.

Dikutip Okezone berikut cara cerdas habiskan uang THR, Jumat (17/3/2024):

1. Belanja Hari Raya

Uang THR dipisahkan untuk membayar zakat sesuai dengan kewajiban. Mungkin memiliki kewajiban untuk memberikan THR untuk asisten rumah tangga, supir, office boy di kantor, dan lainnya.

Di luar kewajiban tersebut, anggarkan 50% dari THR kita untuk belanja keperluan hari raya, termasuk biaya mudik.

2. Bayar Utang

Manfaatkan hal ini untuk melunasi utang atau membayar berbagai cicilan yang dimiliki.

Alokasikan setidaknya 10% dari THR untuk hal ini, agar utang bisa berkurang dan hari raya pun terasa lebih menyenangkan.

3. Masa Depan

Manfaatkan THR untuk persiapan masa depan seperti membeli polis asuransi, menambah (top-up) jumlah investasi serta asuransi, agar manfaat serta hasil yang didapat lebih optimal.

Dan mengalokasikan sekitar 30% uang THR untuk persiapan masa depan.

(Taufik Fajar)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement