Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

​​​​​​Hadir di ARCH:ID 2025, KENCANA Baja Ringan Tampilkan Inovasi Konstruksi

Anindita Trinoviana , Jurnalis-Sabtu, 10 Mei 2025 |13:59 WIB
​​​​​​Hadir di ARCH:ID 2025, KENCANA Baja Ringan Tampilkan Inovasi Konstruksi
KENCANA Baja Ringan tampilkan inovasi konstruksi di ARCH:ID 2025 “Performative Archipelagos”. (Foto: dok KENCANA)
A
A
A

JAKARTA - KENCANA Baja Ringan kembali menunjukkan komitmennya terhadap inovasi dan keberlanjutan di dunia konstruksi dengan berpartisipasi dalam ajang bergengsi ARCH:ID 2025.

ARCH:ID, forum arsitektur tahunan yang digagas oleh Ikatan Arsitek Indonesia (IAI), pada 2025 ini mengusung tema “Performative Archipelagos”, yang mengangkat keunikan dari kepulauan serta kekayaan nilai budaya di Indonesia.

Pameran tahunan ini pun menjadi panggung inspiratif bagi pelaku industri untuk mengeksplorasi gagasan-gagasan desain yang merespons konteks kepulauan Indonesia secara performatif, baik dari segi fungsi, budaya, maupun teknologi.

KENCANA sebagai perusahaan baja ringan yang sudah dipercaya lebih dari 30 tahun ini menghadirkan instalasi interaktif yang menampilkan kekuatan, fleksibilitas, dan efisiensi produk baja ringan dalam mendukung arsitektur tropis dan modular.

Filosofi Booth KENCANA

Berkat Angkasa Architects, booth KENCANA di ARCH:ID 2025 dirancang secara estetis dan struktural. Sehingga pengunjung dapat menyaksikan langsung bagaimana material baja ringan KENCANA mampu menjawab kebutuhan terhadap kecepatan konstruksi dan efisiensi biaya, tanpa mengorbankan nilai estetika serta keberlanjutan.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement