Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Prabowo Pamer Pertumbuhan Ekonomi Indonesia: 5 Persen Setiap Tahun 

Binti Mufarida , Jurnalis-Jum'at, 23 Januari 2026 |08:30 WIB
Prabowo Pamer Pertumbuhan Ekonomi Indonesia: 5 Persen Setiap Tahun 
Presiden Prabowo (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto memamerkan capaian pertumbuhan ekonomi Indonesia dalam forum World Economic Forum (WEF) di Davos, Swiss, Kamis (22/1/2026).

Prabowo juga mengutip pernyataan International Monetary Fund (IMF) yang memuji ekonomi Indonesia dinamika global.

"IMF baru-baru ini menggambarkan Indonesia sebagai, saya kutip, 'titik terang global dengan pertumbuhan ekonomi yang kuat di tengah lingkungan eksternal yang menantang'," kata Prabowo.

Prabowo mengatatakan saat dunia menghadapi kondisi keuangan yang semakin ketat, ketegangan perdagangan, dan ketidakpastian politik, namun ekonomi Indonesia justru terus tumbuh.

"Ekonomi Indonesia tumbuh lebih dari 5 persen setiap tahun selama dekade terakhir, dan saya yakin tahun ini pertumbuhan kita akan lebih tinggi," ujar Prabowo.

"Inflasi kita tetap sekitar 2 persen. Defisit pemerintah kita sekarang dijaga di bawah 3 persen dari PDB kita," tambahnya.

Mennurut Prabowo, lembaga internasional IMF tidak memuji Indonesia karena optimisme yang tidak berdasar. Namun, pujian itu ada karena terbukti. 

 

"Mereka mengakui bahwa ekonomi Indonesia tangguh. Kebijakan kita telah dan akan selalu terkalibrasi dengan baik," kata Prabowo.

Prabowo menambahkan, perdamaian dan stabilitas di Indonesia selama bertahun-tahun tidak terjadi secara kebetulan ataupun karena keberuntungan.

Perdamaian dan stabilitas itu terjadi karena Indonesia sejak dahulu terus memilih persatuan daripada perpecahan. 

"Persahabatan dan kerja sama daripada konfrontasi. Dan selalu, persahabatan daripada permusuhan. Kredibilitas kita, yang diperoleh dengan susah payah selama bertahun-tahun, telah dilindungi. Kredibilitas yang hilang sangat mahal untuk diperoleh kembali," tegasnya.

(Taufik Fajar)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement