Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Harta Kekayaan Adies Kadir, Calon Hakim MK yang Sempat Heboh soal Gaji dan Tunjangan DPR

Dani Jumadil Akhir , Jurnalis-Kamis, 29 Januari 2026 |22:00 WIB
Harta Kekayaan Adies Kadir, Calon Hakim MK yang Sempat Heboh soal Gaji dan Tunjangan DPR
Harta Kekayaan Adies Kadir, Calon Hakim MK yang Sempat Heboh soal Gaji dan Tunjangan DPR (Foto: Okezone)
A
A
A

Adies Kadir soal Gaji dan Tunjangan DPR

Saat diwawancarai wartawan pada Selasa 19 Agustus 2025, Adies menyebut anggota DPR memang mendapatkan sejumlah kenaikan tunjangan. Salah satunya adalah tunjangan beras, dari sekitar Rp 10 juta menjadi Rp 12 juta per bulannya. 

"Tunjangan-tunjangan beras kami cuma dapat Rp 12 juta dan ada kenaikan sedikit dari (Rp) 10 (juta) kalau tidak salah," ujar Adies di Kompleks Parlemen.

Selain beras, anggota DPR juga mendapatkan kenaikan tunjangan bensin. Di mana sebelumnya sebesar Rp4 juta hingga Rp5 juta menjadi Rp7 juta per bulan. 

Tidak hanya itu, dapat juga tunjangan rumah sebesar Rp50 juta untuk anggota DPR setiap bulannya. Tunjangan itu diberikan karena saat ini para legislator tidaklah lagi mendapatkan rumah dinas.

Sontak pernyataan ini viral dan Partai Golkar resmi menonaktifkan Adies Kadir dari Fraksi Partai Golkar DPR, pada Minggu 31 Agustus 2025. Namun pada 5 November 2025, Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) tidak menjatuhkan sanksi terhadap Adies Kadir karena tidak terbukti melakukan pelanggaran atas pernyataannya itu.
 

(Dani Jumadil Akhir)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement