Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Saham ERAA Masuk Daftar Saham Marjin & Short Selling

Widi Agustian , Jurnalis-Kamis, 31 Januari 2013 |15:34 WIB
Saham ERAA Masuk Daftar Saham Marjin & <i>Short Selling</i>
Ilustrasi. (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Bursa Efek Indonesia (BEI) memasukan saham PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) ke dalam saham yang bisa ditransaksikan dengan pembiayaan penyelesaian transaksi efek bagi nasabah oleh perusahaan efek (marjin) pada Februari 2013.

Saham ERAA ini juga dimasukan dalam daftar efek yang memenuhi syarat untuk ditransaksikan dengan pembiayaan penyelesaian transaksi efek bagi nasabah oleh perusahaan efek yang mengakibatkan posisi short (short selling).

Demikian disampaikan oleh Ph Kepala Divisi Perdagangan Saham BEI Eko Siswanto dalam laporannya di keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (31/1/2013).

Penetapan saham itu menunjuk peraturan Nomor II-H tentang persyaratan dan perdagangan efek dalam transaksi marjin dan transaksi short selling.

Saat ini ada 47 saham yang memenuhi syarat masuk dalam katergori short selling. Sementara untuk marjin, terdapat 52 saham.

Berdasarkan wikipedia, short selling merupakan cara yang digunakan dalam penjualan saham dengan investor atau trader meminjam dana (on margin) untuk menjual saham (yang belum dimiliki) dengan harga lebih tinggi dengan harapan akan membeli kembali dan mengembalikan pinjaman saham ke pialangnya pada saat saham turun.

(Widi Agustian)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement