Yuk Intip, Manisnya Peluang Bisnis Jambu Madu di Pontianak

Antara, Jurnalis
Senin 10 Juli 2017 16:52 WIB
Foto: Antara
Share :

Dikatakannya, jenis jambu airnya tersebut memang berbeda, ukurannya lebih besar dan berat dari jambu air kebanyakan. Selain itu, buah ini sangat padat, sehingga tak mudah pecah.

Rasanya sangat manis, tak heran harga jualnya tinggi. Peluang jual jambu air jenis madu ini sangat besar.

"Permintaan rumahan saja saya tidak terpenuhi apalagi supermarket. Sedangkan petani yang fokus mengembangkan jambu ini hanya sedikit mungkin saya saja yang besar," kata dia.

Ke depan dan sudah ada beberapa, ia telah membina petani lainnya yang ada di Kubu Raya untuk mengembangkan jambu madu. Dengan pembinaan yang ada dan kerja sama yang dibangun, ia menargetkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Saya mungkin fokus menampung jambu petani nantinya. Saya akan mencarikan pasar dan menjualkan produk mereka. Bibit dan pupuk saya akan siapkan untuk petani lainnya," papar dia.

(Rizkie Fauzian)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya