Keputusan Kenaikan Suku Bunga AS "Abu-Abu", Harga Emas Berjangka Turun 0,38%

Antara, Jurnalis
Kamis 12 Oktober 2017 07:08 WIB
Ilustrasi (Foto: Reuters)
Share :

CHICAGO - Kontrak emas berjangka di divisi COMEX New York Mercantile Exchange berakhir lebih rendah pada Rabu (Kamis pagi WIB), namun "rebound" dalam mengikuti perdagangan elektronik.

Kontrak emas paling aktif untuk pengiriman Desember, turun USD4,90 atau 0,38% menjadi ditutup pada USD1.288,90 per ounce.

 Baca juga: Waduh, Emas Global Melemah Tertekan Rekor Wall Street

Sedangkan untuk logam mulia lainnya, perak untuk pengiriman Desember turun 7,4 sen atau 0,43% menjadi menetap di USD17,138 per ounce. Platinum untuk penyerahan Januari berikutnya turun USD3,30 atau 0,35% menjadi berakhir di USD933,20 per ounce.

Namun demikian, setelah Federal Reserve AS merilis risalah pertemuan kebijakan September di sore hari, yang menunjukkan berlanjutnya rendahnya inflasi telah membuat para pejabat Fed bertanya-tanya apakah kenaikan suku bunga lagi diperlukan pada Desember, emas berjangka berbalik dari penurunan dan menguat.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya