Daya Beli Lesu, Masyarakat Tetap Berlibur Jelang Natal dan Tahun Baru

Efira Tamara Thenu , Jurnalis
Minggu 24 Desember 2017 13:32 WIB
Antrean di Tempat Wisata (Foto: Okezone)
Share :

“Wisatawan kan pada umumnya dari kalangan atas yang memang sudah mapan. Jadi, ya mereka karena sudah mapan itu kan tidak ada masalah,” tukasnya.

Tidak hanya itu, ia juga mengatakan biasanya wisatawan dari kalangan menengah ke bawah akan berlibur di sekitar domisili mereka. Jadi sesungguhnya mereka tetap berlibur meski terjadi penurunan daya beli.

“Bukan berarti masyarakat menengah ke bawah ini tidak berlibur. Mereka biasanya akan menyesuaikan dengan kebutuhan mereka. Jadi biasanya mereka misalnya berlibur di daerah-daerah yang dekat dengan tempat tinggalnya,” ungkapnya.

Baca Juga: Jelang Natal dan Tahun Baru, Stok Kebutuhan Pokok Bakal Terkendali dan Aman

Ia kemudian menambahkan, lesunya daya beli bukan hanya karena penurunan pendapatan. Ia mengatakan, menurut beberapa penelitian, lesunya daya beli ini karena selera masyarakat yang mulai berubah. Dari yang tadinya gemar belanja kini banyak masyarakat yang memilih berlibur untuk memuaskan dan memanjakan dirinya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya