JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) masih terus melakukan persiapan menjelang Natal dan Tahun Baru 2019. Salah satunya dengan pemeriksaan kelaikan kendaraan (ramp check) kepada bus-bus yang merupakan salah satu tranportasi pada moment akhir tahun ini.
Direktur Jenderal Perhubungan Darat Budi Setyadi mengatakan, pihaknya telah melakukan uji kelaikan kepada bus sebanyak 27.332, dari total 49 ribu bus di Indonesia.
Baca Juga: Dihentikan Sementara, Tol Layang Jakarta-Cikampek Bisa Dipakai Mudik Lebaran?
"Jadi bus yang lulus uji kelaikan dan sudah sesuai regulasi yang ada, baik secara administrasi, maupun kinerja kendaraan sebesar itu sebesar 21.228. dan yang tidak lulus uji kelaikan sebanyak 6.104 kendaraan," ujarnya di Kementerian Perhubungan, Selasa (18/12/2018).