Setuju dengan JK, Menko Luhut Sebut Proyek LRT Jabodebek Kemahalan

Rikhza Hasan, Jurnalis
Senin 14 Januari 2019 12:45 WIB
Foto: Menko Luhut (Okezone)
Share :

JAKARTA - Menteri Koordinator bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan angkat bicara soal kritikan Wakil Presiden Jusuf Kalla mengenai mahalnya pembangunan kereta ringan alias Light Rail Transit (LRT) Jabodebek.

“Memang itu betul (harganya kemahalan), tapi memang elevated dan non elevated beda harganya tinggi karena di atas biayanya lebih tinggi,” ujarnya saat ditemui di kantornya, Jakarta, Senin (14/1/2019).

Baca Juga: LRT Jabodebek Dinilai Terlalu Mahal, Adhi Karya: Harga Kita Kompetitif

Luhut juga menambahkan, LRT lanjutan dari Cibubur hingga Bogor akan menelan biaya di bawah Rp500 miliar per kilometer. “Lanjutannya dari Cibubur-Bogor itu semuanya biayanya di bawah Rp500 miliar per kilometer,” jelasnya.

Mengenai beda harga antara elevated dengan non elevated, Luhut tidak bisa menjelaskan lebih jauh. “Saya tak tahu persis, saya pikir jauh lebih murah,” pungkasnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya