Gubernur BI Pede Rupiah Bisa Terus Menguat, Ini Alasannya

Giri Hartomo, Jurnalis
Selasa 29 Januari 2019 13:52 WIB
Foto: Gubernur BI Perry Warjiyo (Okezone)
Share :

Bank Indonesia mencatat aliran modal asing per 24 Januari 2019 mencapai Rp19,2 triliun. Adapun rinciannya adalah Rp12,07 triliun masuk lewat pasar saham, Rp8,02 triliun ke Surat Berharga Negara (SBN) dan sisanya ke instrumen lainya.

"Arus modal asing itu, investasi portofolio, baik itu di SBN, saham itu terus naik. Bahkan di tahun ini terus berlangsung dan mendukung salah satu stabilitas dari sisi nilai tukar," katanya.

Lalu kemudian faktor ketiga adalah fundamental perekonomian Indonesia yang kuat. Menurutnya, kuatnya ekonomi Indonesia tergambar dari tingkat inflasi dan defisit anggaran yang rendah.

Dan faktor keempat adalah adanya perkembangan mekanisme pasar yang saat ini tidak bergantung pada swap (pertukaran bunga dari satu uang ke mata uang lainnya). Karena sudah ada Domestic Non Delevery ke Forward (DNDF) yang digunakan.

"Detailnya ada sejumlah kebijakan, sudah kita koordinasikan dengan OJK," ucapnya.

(Dani Jumadil Akhir)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya