Integrasi Dimulai, Penumpang Transjakarta Bisa Langsung Naik LRT

Koran SINDO, Jurnalis
Rabu 27 Februari 2019 09:46 WIB
Foto: Proyek LRT Jakarta (Okezone)
Share :

Untuk integrasi tiket, PT Transportasi Jakarta dengan PT MRT tengah menyusun pembentukan satu unit pengelola yang bertugas membentuk satu kartu pembayaran dan bisa digunakan di berbagai moda transportasi.

Kemudian, unit tersebut juga akan mengoordinasikan dengan pihakpihak terkait termasuk Bank Indonesia (BI). Direktur Utama PT LRT Jakarta Allan Tandiono mengatakan, sinergi Transjakarta de ngan LRT sangat perlu guna mendorong masyarakat menggunakan transportasi umum.

Pihaknya akan menggratiskan masyarakat pengguna Jak24 agar bisa mencoba layanan gratis naik LRT. Masa sosialisasi dimulai pada 4 - 17 Maret 2019 antara pukul 16.00 hingga 20.00 WIB. “Naiknya dari Stasiun Boulevard Utara depan BMKG kemudian bisa naik LRT sampai Stasiun Velodrom,” ucapnya.

Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta Yuke Yurike meminta Pemprov DKI memastikan operasional LRT dan MRT sesuai jadwal yang direncanakan sehingga masyarakat dapat menggunakan angkutan umum yang terintegrasi untuk menempuh perjalanannya. Selain itu, politikus PDIP itu juga meminta Pemprov DKI segera membahas integrasi tiket pembayaran bersama DPRD. (Bima Setiyadi)

(Dani Jumadil Akhir)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya