JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menghadiri acara syukuran ulang tahun Gojek yang ke-9. Gojek melaksanakan ulang tahunnya di Parkir Timur GBK, hari ini.
Baca Juga: Ekspansi ke Malaysia dan Filipina, Bos Gojek: Mudah-mudahan Teralisasi Tahun Depan
Pantauan Okezone, Sabtu (2/11/2019), Menko Luhut dan Menhub Budi datang dengan balutan kaos putih dilengkapi dengan celana bahan hitam. Kaos putih yang mereka kenakan terdapat logo Gojek beserta desain ulang tahun Gojek.
Selain kaos Gojek, Menhub Budi juga mengenakan topi hitam andalannya. Keduanya datang sekitar pukul 14.50 WIB.
Baca Juga: Obrolan Teten Masduki dengan CEO Gojek: Digitalisasi UMKM
Kedatangan kedua menteri Kabinet Indonesia Maju ini langsung didampingi pemimpin Gojek yang baru yakni Andre Soelistyo dan Kevin Aluwi.
Asal tahu saja, Gojek saat ini tengah melebarkan sayap bisnisnya ke luar negeri. Kabarnya perusahaan moda transportasi online itu akan investasi di Malaysia dan Filipina.
Menanggapi hal tersebut, Co-CEO Gojek Andre Soelistyo mengungkapkan, sedikit soal progres ekspansi Gojek di kedua negara tersebut. Dia memprediksi hadirnya Gojek di Malaysia dan Filipina baru bisa tahun depan terealisasi.
"Tahun depan mudah-mudahan dua negara, yaitu Malaysia dan Filipina. Kita sedang usahakan ada di dua negara tersebut," ujar Andre.
(Feby Novalius)