JAKARTA – Kabar baik datang bagi lulusan jurusan sekretaris yang masih berburu pekerjaan. PT Kawasan Industri Wijayakusuma (Persero) yang merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mencari posisi untuk sekretaris direksi.
“PT Kawasan Industri Wijayakusuma (Persero) merupakan Badan Usaha Milik Negara yang bergerak di bidang pengembangan dan pengelolaan Kawasan Industri yang berlokasi di Jawa Tengah. Saat ini PT KIW (Persero) membutuhkan Sekretaris Direksi,” tulis Kementerian Ketenagakerjaan di akun Instagram resminya @kemnaker, Kamis (26/12/2019).
Baca Juga: Anak Usaha Pelindo III Buka Lowongan Kerja, Cek Syaratnya
Adapun syarat-syarat yang diajukan salah satu perusahaan berplat merah itu, pendidikan D3 jurusan sekretaris, BAN PT minimal “B” IPK minimal 2,75, wanita usia maksimal 27 tahun, menguasai komputer minimal program Ms. Office, dan diutamakan mampu berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris.