Lakukan Ini untuk Resolusi Keuanganmu di 2020

Vania Halim, Jurnalis
Senin 30 Desember 2019 05:08 WIB
Akuntan (Shutterstock)
Share :

JAKARTA – Di penghujung tahun 2019, banyak yang ingin membuat resolusi untuk 2020. Apalagi yang sering dibuat adalah resolusi keuangan.

Bagi banyak orang, ada dua beban yang ingin mereka hilangkan pada tahun 2020. Kedua beban tersebut adalah uang tabungan yang sedikit dan utang yang tinggi.

Menyisihkan lebih banyak uang dan membayar utang adalah dua resolusi keuangan teratas untuk tahun 2020, menurut survei baru dari Fidelity Investments. Selain itu, kebanyakan orang juga membuat resolusi pengeluaraan yang lebih sedikit di tahun depan.

Melansir CNBC.com, berikut kunci untuk merealisasikan resolusi keuanganmu:

1.Mulailah dengan menetapkan tujuan nyata yang dapat kamu raih di tahun 2020

Misalnya dengan menambahkan pembayaran satu bulan ke dana daruratmu. Dana darurat yang disimpan dapat bertahan untuk biaya hidup dalam enam bulan atau satu tahun.

Kamu dapat menjadwalkan agar uangmu langsung disetorkan ke rekening tabungan online tingkat tinggi.

2. Lunasi utang dengan langkah-langkah kecil

 

Misalnya, kamu mungkin berupaya melunasi 20% dari utang kartu kreditmu. Karena saldo rata-rata kartu kredit kira-kira sebesar USD8.700 per rumah tangga, kamu dapat mencicil untuk melunasi utang sebesar USD1.740.

Itu akan menelan biaya sebesar USD145 per bulan, asalkan kamu mentransfer saldo akunmu ke kartu kredit dengan bunga 0%.

Kartu kredit dengan bunga 0% memungkinkanmu untuk menggabungkan saldo kartu kreditmu dengan menggunakan transfer saldo. Kamu harus memenuhi syarat untuk mendapatkan kredit dengan bunga 0% tersebut.

Baca selengkapnya: Ini Cara Buat Resolusi Keuangan di 2020 agar Tercapai!

(Fakhri Rezy)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya