5 Ide Bisnis Rumahan Berbasis Online, Cocok Dilakukan saat Pandemi

Reza Andrafirdaus, Jurnalis
Senin 01 Februari 2021 21:11 WIB
5 Ide Bisnis Rumahan (Foto: Shutterstock)
Share :

2. Guru Privat

Les privat adalah ide bisnis rumahan yang bagus untuk siapa saja yang suka mengajar dan membantu orang belajar. Bisnis ini dapat menawarkan layanan pengajaran secara langsung atau dari jarak jauh melalui komputer.

Meskipun tidak memerlukan sertifikat mengajar untuk menjadi tutor, pengetahuan yang luas setidaknya di satu bidang tertentu perlu dimiliki. Penyampaikan pengetahuan kepada murid dengan cara yang bisa dipahami orang lain juga perlu dikuasai dengan baik.

3. Desainer Grafis

Jika memiliki keterampilan untuk membuat selebaran, brosur, kop surat, dan logo yang tampak profesional, pertimbangkan untuk memulai bisnis desain grafis rumahan . Banyak bisnis membutuhkan seni grafis, tetapi tidak memiliki staf untuk memproduksinya.

Desain grafis adalah kategori yang luas. Nilai keterampilan sangat penting dan putuskan produk apa yang ingin dihasilkan. Identifikasi pasar sasaran dan pelajari pesaing-pesaing bisnis ini. Desain grafis sangat kompetitif sehingga harus berspesialisasi untuk menjadikan bisnis yang unik.

Namun, ada hal penting yang harus diperhatikan. Jangan biarkan gugatan pelanggaran membuat bisnis menjadi bangkrut. Hubungi pengacara untuk memastikan pemahaman mengenai undang-undang tentang merek dagang dan hak cipta.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya