RI Geber Ekspor Kopi hingga Kakao ke Negeri Ratu Elizabeth

Ferdi Rantung, Jurnalis
Kamis 18 Februari 2021 21:00 WIB
Ekspor Indonesia (Foto: Pelindo I)
Share :

JAKARTA - Kementerian Perdagangan akan menggenjot ekspor komoditas kopi, teh, serta kakao ke Inggris. Langkah ini diambil setelah Inggris tercatat secara resmi berpisah dari Uni Eropa per 31 Januari 2021.

"Kita punya peluang cukup besar, dengan post Brexit ini justru memudahkan Indonesia masuk ke pasar Eropa," ujar Direktur Pengembangan Produk Ekspor Kemendag Olvy Andrianita dalam konferensi pers secara virtual, Kamis (18/2/2021).

Kemendag menilai ketiga komoditas tersebut adalah produk pertanian yang konsumsinya mengalami peningkatan selama pandemi Covid-19. Untuk itu, para pelaku usaha harus bisa memanfaatkan peluang pasar di Inggris dan sekitarnya.

Baca Juga: Mendag Lutfi Ajak Menteri-Menteri Bahas Masalah Ekspor RI 

Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Kasan memaparkan, neraca perdagangan Indonesia terhadap Inggris mengalami surplus pada 2020, namun ekspor ke tiga komoditas tersebut masih rendah.

"Kita akan terus mendorong supaya pasar Inggris dari 3 komoditas ini untuk dimaksimalkan. Sebab ada pencabutan lockdown yang sudah berjalan dari Januari. Itu tandanya akan ada relaksasi kegiatan, termasuk aktivitas ekonomi yang mungkin kita juga harus siap-siap memasoknya," ujar Kasan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya