JAKARTA - Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 19 telah ditutup. Masyarakat yang ingin ikut program ini pun berharap adanya gelombang ke 20.
Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja mengumumkan hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 19. Tercatat, kuota pada kartu prakerja gelombang 19 mencapai 800.000 peserta.
800.000 peserta yang lolos akan mendapatkan total insentif 3,55 juta. Pada tahap awal, peserta akan mendapat saldo pelatihan Rp1 juta.
Peserta yang belum mandaftar atau lolos Kartu Prakerja Gelombang 20, bisa mempersiapkan diri untuk pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 20. Sebab, pada semester II-2021, pemerintah menyiapkan anggaran tambahan Rp10 triliun dengan total kuota 2,8 juta peserta.
Bagi calon peserta Program Kartu Prakerja, dapat mengikuti langkah-langkah berikut untuk mendaftarkan diri, buka www.prakerja.go.id pada browser handphone atau komputer. Siapkan nomor Kartu Keluarga (KK) serta Nomor Induk Kependudukan (NIK).
Masukkan data diri dan ikuti petunjuk pada layar. Siapkan kertas dan alat tulis untuk mengikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar secara online
(Feby Novalius)