IPO, Mitra Angkasa Sejahtera (BAUT) Optimistis Bisnis Tumbuh Positif

Anggie Ariesta, Jurnalis
Jum'at 28 Januari 2022 09:32 WIB
Mitra Angkasa Sejahtera IPO (Foto: MPI)
Share :

Selain itu, perseroan menerbitkan sebanyak 1.160.000.000 Waran Seri I yang menyertai Saham Baru Perseroan atau sebanyak 34,63% dari total jumlah saham ditempatkan dan disetor penuh pada saat pernyataan pendaftaran dalam rangka Penawaran Umum Perdana Saham ini disampaikan.

Setiap pemegang 10 (sepuluh) Saham Baru Perseroan berhak memperoleh 8 (delapan) Waran Seri I dimana setiap 1 (satu) Waran Seri I memberikan hak kepada pemegangnya untuk membeli 1 (satu) saham baru Perseroan. Waran seri I mempunyai jangka waktu pelaksanaan selama 3 (tiga) tahun.

Waran Seri I adalah efek yang memberikan hak untuk melakukan pembelian Saham Biasa Atas Nama dengan Harga Pelaksanaan sebesar Rp125 yang dapat dilakukan setelah 6 bulan sejak efek dimaksud dicatatkan di BEI.

Selama masa penawaran umum yang berlangsung pada tanggal 21-26 Januari 2022, saham BAUT banyak diminati oleh masyarakat dengan adanya kelebihan permintaan (oversubscribed) sekitar 38,23 kali dari porsi penjatahan terpusat (pooling) yang ditawarkan kepada masyarakat.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya