Breaking News: Ekonomi Indonesia 2021 Tumbuh 3,69%

Michelle Natalia, Jurnalis
Senin 07 Februari 2022 11:27 WIB
Pertumbuhan ekonomi 2021 3,69% (Foto: Shutterstock)
Share :

JAKARTA Pertumbuhan ekonomi Indonesia sepanjang 2021 mencapai 3,69%. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Margo Yuwono mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal IV 2021 mencapai 5,02% secara yoy. Sementara dibanding kuartal sebelumnya, mengalami pertumbuhan sebesar 1,06% (q-to-q).

"Secara kumulatif, ekonomi Indonesia selama tahun 2021 tumbuh sebesar 3,69%," ujar Margo dalam rilis resmi BPS di Jakarta, Senin(7/2/2022).

Angka ini lebih tinggi dibanding capaian tahun 2020 yang mengalami kontraksi pertumbuhan 2,07%.

Performa perekonomian global dan kondisi bisnis yang terus membaik juga ditunjukkan oleh nilai Purchasing Managers' Index (PMI) global yang di atas 50 sepanjang Oktober-Desember 2021, lebih tinggi secara rata-rata dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2020.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya