JAKARTA - Kementerian PUPR menganggarkan Rp2,11 triliun untuk program Padat Karya atau Infrastruktur Berbasis Masyarakat (IBM). Program ini ditargetkan menyerap sekitar 60 ribu tenga kerja.
"Selain untuk mempercepat pemulihan ekonomi dan meningkatkan daya beli masyarakat, IBM juga bertujuan mendistribusikan dana hingga ke desa/pelosok,” ujar Menteri PUPR Basuki Hadimuljono pada pernyataan tertulisnya, Selasa (19/9/2022).
Menteri Basuki Hadimuljono mengatakan Program IBM Kementerian PUPR dilaksanakan melalui pembangunan infrastruktur yang melibatkan masyarakat setempat sebagai pelaku pembangunan, khususnya infrastruktur berskala kecil atau pekerjaan sederhana yang tidak membutuhkan teknologi.
Adapun di Jawa Tengah Sendiri porgram program IBM untuk dukungan infrastruktur bidang permukiman disalurkan di 694 lokasi dengan anggaran sebesar Rp285,7 miliar.
Kepala BPPW Jawa Tengah Cakra Nagara mengatakan diproyeksikan program IBM TA 2022 di Jawa Tengah dapat menyerap tenaga kerja sebanyak 5.152 orang atau setara 288.889 Hari Orang Kerja (HOK).
"Saat ini realisasi fisik padat karya bidang permukiman di Jawa Tengah yang sudah dilaksanakan secara fisik 34,75% dengan penyerapan keuangan 68,16% senilai Rp194,7 miliar. Tenaga kerja yang sudah terserap sebanyak 9.198 orang atau lebih besar dari target semula," sambung Cakra Nagara.