JAKARTA - Cara pemerintah Indonesia mendorong produk-produk kerajinan lokal semakin mendunia.
Berdasarkan data Kementerian Perindustrian, subsektor industri kerajinan mampu melakukan ekspor dengan nilai USD916 juta pada tahun 2021, yang mengalami kenaikan sebesar 10,49% dibandingkan nilai ekspor tahun 2020 yang mencapai USD829 juta.
Selain itu, dari data Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, sumbangan subsektor kerajinan terhadap PDB nasional tahun 2020 mencapai Rp166,13 triliun dengan jumlah orang yang bekerja di subsektor kerajinan sebanyak kurang lebih 3,9 juta orang.
BACA JUGA: Produk UMKM Mejeng di G20 dari Kerajinan Perak hingga Sedotan Bambu
Untuk itu digelar pameran Kriyanusa 2022 menampilkan produk kerajinan dengan kualitas yang semakin baik, sehingga produk kerajinan Indonesia kian dikenal dunia.
“Pameran ini bagus sekali sebagai upaya mendorong produk-produk kerajinan Indonesia semakin mendunia,” ungkap Direktur Jenderal Industri Kecil Menengah dan Aneka Kementerian Perindustrian Reni Yanita dalam keterangan tertulisnya, Jakarta, Kamis (22/9/2022).
Selain itu Kriyanusa merupakan pameran kerajinan yang ditunggu-tunggu masyarakat tidak hanya Indonesia, tapi mancanegara karena menampilkan produk kerajinan unggulan daerah yang dihasilkan oleh pelaku-pelaku IKM yang kompeten dan berdaya saing.