Harga Pertamax Ternyata Lebih Murah dari Bensin Shell dan BP

Noviana Zahra Firdausi, Jurnalis
Sabtu 03 Desember 2022 04:36 WIB
Harga pertamax termurah di Indonesia (Foto: Shutterstock)
Share :

JAKARTA Harga Pertamax ternyata lebih murah dari bensin yang dijual Shell dan BP. Harga Pertamax tetap dijual Rp13.900 per liter di wilayah Jakarta.

Harga ini tidak berubah sejak 1 Oktober 2022. Harga Pertamax juga sebelumnya tidak berubah pada 1 November 2022, padahal saat itu Pertamina menurunkan harga BBM Pertamax Turbo.

Jika dibandingkan dengan penyedia bensin lainnya, Shell menaikkan harga BBM RON 92 miliknya yaitu Shell Super menjadi Rp14.180 per liter dari Rp13.550 per liter.

BP-AKR juga masih menjual harga BBM BP 92 sebesar Rp14.150 per liter. Harga BBM ini masih sama jika dibandingkan November 2022.

Sementara SPBU Vivo menjual BBM Revvo 92 sebesar Rp14.140 per liter.

Sebelumnya, Pertamina resmi menaikkan harga BBM non subsidi yang mulai berlaku 1 Desember 2022. Salah satunya harga Pertamax Turbo yang naik Rp900 dari sebelumnya Rp14.300 per liter menjadi Rp15.200 per liter.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya